“Saya terkenang bagaimana perjuangan kita untuk memenangkan Pak Wesly Silalahi. Kita bergerak bersama merebut hati rakyat. Syukurnya takdir menetapkan Pak Wesly Silalahi sebagai Wali Kota Pematangsiantar,” kata Ilal.
Ilal juga mengingatkan seluruh kader IPK untuk menjaga marwah organisasi melalui sikap dan tindakan yang mencerminkan kualitas, komitmen, serta kesetiaan kepada masyarakat dan daerah. Untuk itu, lanjut Ilal, IPK yang memiliki kesetiaan yang luar biasa, agar tetap berjuang, dengan mengawal pemerintahan Wesly Silalahi untuk membangun Kota Pematangsiantar.
“IPK dengan slogan setia dan luar biasa, mari kita kawal pemerintahan Wesly Silalahi untuk membangun Siantar. Kita harus buktikan, Siantar lebih baik di tangan Wesly,” tandas Ilal.
Sementara Rocky Marbun saat mewakili Rony Jou Raja Simbolon menegaskan, perjuangan kader dan pengurus IPK Kota Pematangsiantar belum selesai. Karena seluruh kader di bawah kepemimpinan Rony Jou Raja Simbolon harus mengawal pemerintahan Wesly Silalahi.
“Jadi kader harus tetap semangat dan berbangga. Karena IPK bersinergis dengan pemerintah. Dan kami (IPK) akan berada di depan untuk mengawal pemerintahan Wesly. Doakan Wesly tetap sehat, serta kita tetap berikan spirit,” tukas Rocky
Ketua Panitia Pelaksana Gifson Aruan SH, dalam sambutannya menegaskan komitmen DPD IPK Kota Pematangsiantar untuk terus bersinergi dengan pemerintah demi mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Ia mengajak seluruh anggota IPK untuk aktif mengawal serta mendukung setiap program pembangunan yang dijalankan Wali Kota Pematangsiantar.
Sedangkan perwakilan DPD IPK Sumut Sonti Silaban, menekankan pentingnya soliditas organisasi. Menurutnya, kekuatan IPK terletak pada kebersamaan dan kepemimpinan yang solid di bawah Ketua DPD IPK Kota Pematangsiantar.
“Dengan kebersamaan, kita akan mampu menghadapi berbagai tantangan. Di bawah kepemimpinan Ketua Rony, IPK akan semakin kuat dan berkontribusi positif bagi masyarakat,” tegas Sonti.
Turut hadir, sejumlah pimpinan OPD, camat, dan lurah di lingkungan Pemko Pematangsiantar. Hadir juga, Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Tirta Uli Arianto, S.T., M.M beserta Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Uli, Dirut PD Pasar Horas Jaya (PHJ) dan Dewan Pengawas, dan Ketua KONI Pematangsiantar, Riau Alexander Siahaan. (red)






